Tanya Dokter Kecantikan untuk Mengatasi Jerawat dengan Cara Alami dan Cepat

Thursday, April 02, 2020



Halo Cantiiik..

Merawat kecantikan kadang bisa jadi hal rumit di keseharian kita, ya ngga sih? saat ada masalah di wajah misalnya, alih-alih cari ide sendiri  biar cepat ngobatinnya, eh malah masalahnya tambah parah, kan ngeri ya. Yang paling bener emang konsultasi ke Ahlinya, jadi gak ngasal juga ngobatinnya. Nah cuma, kalau kitanya terlalu sibuk dan belum punya waktu buat pergi ke Klinik Kecantikan, gimana dong?

Aplikasi Halodoc solusinyaaaa!

Aplikasi Halodoc merupakan salah satu pilihan terbaik bagi kita yang ingin berkonsultasi mengenai masalah kesehatan secara mudah, cepat, dan juga gratis. Aplikasi ini menawarkan keunggulan karena menyediakan dokter spesialis yang lengkap, misalnya saja bisa untuk tanya dokter kecantikan untuk masalah wajah yang dialami. Masalah yang paling sering dialami adalah ketika wajah berjerawat sehingga dapat mengurangi estetika tampilan wajah. 

Saat ngalamin masalah ini, kita bisa bertanya dengan dokter di aplikasi Halodoc sehingga akan mendapatkan saran dari profesional dan menggunakan cara aman untuk dapat mengatasi jerawat yang mengganggu tersebut. Cara lainnya yang dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat juga bisa dengan menggunakan cara yang alami. Adapun beberapa cara mudah untuk mengatasi jerawat di wajah adalah sebagai berikut ini nih :

1. Cuci muka dengan rutin
Cara alami yang bisa digunakan untuk dapat menghilangkan jerawat adalah dengan mencuci muka dengan rutin. Biasakan untuk selalu mencuci muka menggunakan sabun sehingga membuat wajah tetap bersih. Kita bisa untuk membersihkan wajah setidaknya dua kali sehari yaitu ketika pagi hari dan juga malam sebelum tidur. Usahakan juga ketika seharian memakai make up, sebelum tidur sudah membersihkan wajah terlebih dahulu dengan bersih karena tidur dengan memakai make up akan dapat membuat wajah lebih mudah berjerawat.

2. Menggunakan Toner
Cara selanjutnya yang bisa digunakan untuk mengatasi masalah jerawat adalah dengan menggunakan Toner. Gunakan Toner wajah setelah membersihkan wajah sehingga dapat untuk menjaga wajah tetap bersih dan mencegah datangnya jerawat. Pilihlah toner yang tepat dengan kondisi kulit muka kita untuk dapat memaksimalkan hasil pemakaian toner tersebut. Kita juga bisa memanfaatkan toner untuk dapat membersihkan sisa make up agar nantinya bisa membuat wajah lebih bersih.

3. Menggunakan pelembab
Hal selanjutnya yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan pelembab yang mempunyai manfaat untuk dapat menjaga kelembaban kulit wajah. Dimana hal tersebut penting karena kondisi kulit wajah yang lembab akan dapat menghambat peningkatan produksi minyak. Sehingga hal tersebut juga yang akan membuat wajah kita terbebas dan dapat mencegah jerawat. Ketika memilih pelembab wajah juga perhatikan jenis yang dapat untuk mencegah dan mengatasi masalah jerawat di muka, seperti misalnya pilih pelembab yang mempunyai label non comedogenic dan juga bebas minyak yang akan membuat wajah terhindar dari jerawat yang dapat mengganggu penampilan muka.

4. Menggunakan tabir surya
Hal selanjutnya yang bisa dilakukan untuk mencegah datangnya jerawat adalah dengan menggunakan tabir surya. Selain dapat untuk melindungi muka agar terkena sinar ultraviolet, tabir surya juga bermanfaat karena dapat untuk mencegah jerawat yang dialami menjadi lebih parah. Akan tetapi ketika akan memilih tabir surya juga penting untuk memilih jenis yang tepat, karena pada umumnya tabir surya yang ada di pasaran mempunyai jenis bahan bersifat comedogenic sehingga justru tidak cocok untuk kulit berjerawat.

5. Menggunakan bahan alami
Tips terakhir yang bisa digunakan untuk mengatasi masalah jerawat ketika sudah tanya dokter kecantikan dengan menggunakan krim yang disarankan, juga dapat untuk menggunakan bahan-bahan alami. Ada banyak bahan alami yang bisa kita gunakan untuk dapat mencegah dan mengatasi masalah jerawat. Seperti misalnya gunakan es batu, putih telur, madu, dan juga mentimun yang merupakan bahan alami yang ampuh untuk mengatasi masalah jerawat dan juga bermanfaat untuk masalah kulit wajah lainnya.

Nah, dari beberapa cara diatas, sepertinya gak ada yang sulit dilakukan sih ya, selama kita niat dan telaten dalam menjaga kebersihan kulit wajah, seharusnya sih masalah yang terjadi juga minim. Tapi, kalau memang ngalamin permasalahan kulit wajah yang dirasa mulai serius, sebaiknya segera konsultasikan kepada Ahlinya seperti dokter kulit, supaya mendapatkan penanganan yang tepat sesegera mungkin.

So, please stay safe, stay healthy, and stay beautiful.

You Might Also Like

0 komentar

Terima kasih telah berkunjung dan berkomentar dengan baik TANPA link hidup di kolom komentar. Dan cukup pakai Url blog saja ya teman-teman di ID namanya.

Part Of Author

Part Of Author
Buku Antologi Pertama & Kedua

My Voice Over Here (BTS Dubbing)

Like us on Facebook

Subscribe