Sentra Vaksinasi Prudential Hadir untuk Wujudkan Akselerasi Vaksinasi Covid-19 di Indonesia
Sunday, November 07, 2021Hampir dua tahun ruang bebas kita terbatasi oleh Pandemi, kita berjuang, berjuang lagi, dan terus berjuang supaya bisa melewati ini semua dengan tetap sehat dan tentu saja selamat. Seolah kita sedang berperan di sebuah Film tentang wabah, dan kita semua adalah peran utamanya, yang harus ngasih happy ending ke Penonton. Tapi terlepas dari itu semua, hidup memang sebuah perjuangan kan ya, jadi di kondisi seperti sekarang pun, yang harus kita lakukan adalah berjuang, no debat!
Jujur, 2021 adalah tahun yang berat untuk saya sekeluarga, salah satu tahun terberat tepatnya, karena harus kehilangan sosok penting di hidup kami. Corona memberikan kisah pilu yang gak akan mungkin terlupakan, namun semua itu tentu sudah atas kehendakNya. Saat ini, ikhtiar sehat tetap harus dilanjutkan, dengan protokol kesehatan yang tidak boleh kendor, dan tentu saja, vaksin!.
Alhamdulillah, saya sekeluarga sudah menerima dua dosis vaksin. Antara lega dan tetap waspada, karena kami sadar bahwa "sikopit" masih mengintai. Nah kalian gimana nih, sudah vaksin atau belum? bagi yang belum, kira-kira kenapa alasannya?
Memang untuk vaksin Covid-19, kita harus memastikan badan kita fit dan siap menerima dua dosisnya. Karenanya, penting untuk konsultasikan ke dokter atau tenaga medis apakah kita aman atau tidak jika menerima vaksin Covid-19, apapun jenisnya. Dan jika kita dinyatakan aman, maka gak ada alasan untuk menunda. Apalagi, saat ini sudah semakin marak tempat yang memfasilitasi Masyarakat untuk vaksin secara gratis.
Sentra Vaksinasi Prudential Indonesia Berikan 41.000 Dosis vaksin untuk 22.000 lebih Masyarakat Indonesia
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) turut berkontribusi mensukseskan upaya Pemerintah (Program vaksinasi Nasional) supaya dapat segera keluar dari krisis kesehatan yang diakibatkan oleh Pandemi, dengan membuka sentra vaksinasi yang bertempat di area Kantor Prudential Indonesia, PRUUniversity, tepatnya di lantai 2 Kota Kasablanka sejak 15 April 2021 hingga Desember 2021 nanti. Hal tersebut dilakukan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan puskesmas setempat.
Enam bulan berjalan, sentra vaksinasi Prudential sudah memberikan lebih dari 41.000 dosis vaksin kepada 22.000 peserta program vaksinasi gratis Pemerintah. Ada dua jenis vaksin yang disediakan saat ini, yaitu Pfizer dan Moderna. Dan dalam waktu dekat, juga akan disediakan jenis vaksin lainnya yaitu vaksin Sinovac.
Kesuksesan program vaksinasi nasional tentu membutuhkan dukungan dari semua pihak. Melalui kehadiran sentra vaksinasi di PRUUniversity, Prudential Indonesia merasa terhormat karena dapat menjadi salah satu mitra Pemerintah dalam mempercepat keberhasilan program tersebut. Sentra vaksinasi ini juga sebagai cerminan dukungan Prudential Indonesia kepada program vaksinasi Pemerintah untuk membantu Masyarakat segera mencapai herd immunity hingga dapat segera bangkit dari Pandemi. Hal tersebut juga sejalan dengan aspirasi Prudential Indonesia untuk membuat masyarakat Indonesia lebih sehat dan sejahtera. Hal tersebut dijelaskan oleh Dr. Dian Budiani, selaku Chief Operations and Health Officer Prudential Indonesia.
Cara Vaksinasi di Sentra Vaksinasi Prudential Indonesia
- Daftar di Aplikasi Pulse by Prudential (Pulse). Jadi Masyarakat bisa daftar sendiri atau didaftarkan oleh anggota keluarganya, melalui aplikasi Pulse by Prudential yang merupakan aplikasi Kesehatan milik Prudential. Aplikasi ini didukung oleh teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) yang mempunyai tujuan untuk bantu masyarakat dalam mengelola kesehatannya, juga untuk meningkatkan pola hidup sehat.
- Tunggu Konfirmasi via Email. Setelah mendaftar, maka bisa tunggu pemberitahuan yang akan diberikan melalui email, untuk kemudian melakukan konfirmasi via pesan teks ke nomor yang ditentukan.
- Datang ke Sentra Prudential Indonesia. Setelah konfirmasi, baru deh datang ke Sentra vaksinasi Prudential Indonesia yang beroperasi dari hari Senin hingga Jum’at, pukul 09.00 – 15.30WIB.
Ohya, selain via Aplikasi Pulse, masyarakat bisa daftar via aplikasi Jaki milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga ya.
Prudential Indonesia telah melakukan rangkaian inisiatif untuk support upaya Pemerintah kita dalam menangani Covid-19 sejak Januari tahun lalu, lho. Dan di bulan Februari 2021, Prudential Indonesia juga meluncurkan program santunan rawat inap pasca vaksinasi, yang bisa diperoleh secara gratis di Pulse. Wah ini luar biasa sih, karena memang banyak juga yang drop setelah vaksin hingga harus menjalani perawatan ksusus ya. Prudential memberikan santunan sebesar satu juta rupiah per-hari (maksimal 10 hari) kepada Masyarakat yang mendaftar di program ini, sebagai bantuan jika memang penerima vaksin mengalami Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) dalam kurun waktu 14 hari kalender setelah vaksinasi.
Kini, Sentra Vaksinasi Prudential juga Hadir di Soreang, Bandung!
Alih-alih puas dengan program vaksinasi di Jakarta, Prudential Indonesia melanjutkan komitmennya untuk mendukung Pemerintah mempercepat program vaksinasi covid-19 nasional supaya lebih banyak Masyarakat yang segera mendapatkan vaksin, dengan menambah sentra vaksinasi di Pendopo Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung. Tentunya kita juga sepakat ya semakin banyak sentra vaksinasi yang disediakan, semakin banyak juga masyarakat yang akan “tersentuh” vaksin. Harapannya, semakin besar pula lah harapan Pandemi ini lekas usai.
Menggandeng Dinas Kesehatan Jawa Barat, Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung, Puskesmas dan Kecamatan Soreang, serta RSU Bina Sehat, Sentra vaksinasi dari Prudential ini diharapkan dapat mempercepat capaian vaksinasi di Jawa Barat, dengan melayani masyarakat yang selama ini belum mendapatkan vaksin Covid-19.
Oktober 2021 kemarin, tercatat dari total 208,3 juta penduduk Indonesia, vaksinasi dosis pertama sudah menembus lebih dari 100 juta penduduk, atau setara dengan 48,11%. Sedangkan untuk dosis kedua, sudah mencapai 27,62% target vaksin. Prudential ingin menyentuh masyarakat yang jauh dari perkotaan terutama yang aksesnya terbatas, sehingga dapat lebih mudah mendapatkan vaksin.
Inisiatif positif dari Prudential ini disambut baik oleh Pemerintah Soreang dan Masyarakat disana. Dan seperti yang disampaikan oleh drg. Grace Mediana Purnami, M.Kes, selaku Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung, bahwa kita tidak boleh lengah dan harus terus memastikan masyarakat terlindungi secara lebih optimal dengan vaksinasi, sekalipun kasus Covid-19 sedang melandai.
Saat ini, di Soreang baru 51,23% masyarakat yang sudah divaksin dosis pertama, dan akhir oktober kemarin, telah ditargetkan peningkatan capaian hingga sekitar 60%. Dengan adanya sentra vaksinasi dari Prudential Indonesia, tentunya akan memberikan dukungan untuk mencapai target yang telah ditetapkan. Adapun agenda yang tengah berjalan adalah pemberian vaksin Pfizer dosis pertama, yang berlangsung dari 25 oktober – 5 November 2021, dan untuk dosis kedua akan diberikan pada tanggal 15 – 26 November 2021.
Semangat vaksin, kita satukan kekuatan supaya Pandemi segera berakhir!
Stay safe, and healthy everyone!
37 komentar
Wah mantep ini vaksinasi semakin meningkat, semoga semua daerah terjangkau sehingga aman dari COVID-19
ReplyDeleteAmiiiiin, harapan kita semua ya Mbaaa.
Deletesemangat semoga vaksinasi semakin meluas dan merata...Indonesia cepat pulih kembali seperti sedia kala bahkan lebih baiikk
ReplyDeleteAmiiin Ya Allah, harapan kita bersama ya Mbaaa :)
DeleteKereen Prudential. Nggak nyangka loh Pruden juga punya program vaksinasi kaya gini.
ReplyDeleteSeneng sih karena semakin banyak vaksin yang disebar, semakin banyak juga orang yang mendapatkan vaksin. Harapannya semoga herd immunity segera terbentuk dan keadaan akan segera membaik kaya dulu
Amiiiin, iya betul. Dengan banyaknya yang sudah vaksin, Insya Allah harapan itu segera terwujud yaaa :)
DeleteMantab banget, kalo korporasi seperti Prudential ini punya program CSR yg ciamik, dan diikuti banyak perusahaan lainnya..... bakal makin cihuy!
ReplyDeleteKeren nian, Prudential!
Semakin merata ya Program vaksinasinya, Amiiiin
DeleteKecamatan Soreang di Kabupaten Bandung, wah masih satu kabupaten nih sama saya. Semoga dengan adanya program sentra vaksinasi dari Prudential ini makin menambah cakupan orang yang tervaksinasi covid19.
ReplyDeleteiya alhamdulillah nih merata sampai ke daerah ya, semoga cakupannya semakin luas
DeleteAsiiik, semoga di Daerah kita masing-masing Program Vaksinasi semakin merata ya Mba, Amiiin.
DeleteSentra Vaksinnya Prudentiol berarti ga cuma Jakarta nih yaa dan sampe Bandung juga! wih makin keren aja nih. cara daftarnya pun mudah yaaa, semoga jadi makin ada banyak masyarakat yg bisa divaksin jg nih
ReplyDeleteBetuuul, semakin banyak Warga yang terjangkau vaksin yaaa
DeleteAamiiin nih udah mulai banyak sentra vaksin di Indonesia
ReplyDeleteaku pake AZ ini kan di awal ya, jadi masih harus nambah satu kali lagi vaksinnya
Tiga bulan ya Mak kurang lebih jarak ke vaksin kedua, semangat sehaaaaat
Deletethis is great! semoga makin banyak warga negara Indonesia yang mendapat vaksin dan segera kita bebas dari COVID-19 ya mba
ReplyDeleteIndeed! Amiiiin Mba Indah, Bismillah segera terwujud
Deleteyap...apalagi terbantu oleh banyak pihak yg mau bekerjasama dg pemerintah dalam menyukseskan vaksinasi yaaa. saya baru tahu kalo sentranya di bandung loh
DeleteWah keren nh, membantu program percepatan vaksin pemerintah..
ReplyDeleteIya yaa, semoga semakin banyak Perusahaan besar lainnya yang mengikuti Program ini, Amiiin
Deletewahh keren banget dan bermanfaat sekali acaranya prudential. semoga makin banyak masyarakat yang divaksin, sehingga corona bablas dari sini.
ReplyDeleteAmiiiin
DeleteSemoga makin banyak instansi atau perusahaan yang seperti Prudential ini sehingga program vaksinasi bagi warga bisa secepatnya terselesaikan sehingga kira bisa mencapai herd immunity.
ReplyDeleteAmiiiin, semoga menginspirasi Perusahaan2 lainnya ya Mba
DeleteWah keren Prudential bikin sentra vaksin juga supaya masyarakat yg vaksin lebih banyak lagi ya. Semoga diikuti sama perusahaan lainnya
ReplyDeleteIde bagus dari prudential buat menyediakan sentral vaksin. Ini membantu program pemerintah dan ikut menyukseskan program serta bantu target vaksinasi
ReplyDeleteZaman serba digital, alhamdulillah ada cara yang praktis untuk memperoleh informasi mengenai vaksin yang benar. Aku juga mau instal Aplikasi Pulse by Prudential aah..
ReplyDeleteKarena sejujurnya, dosis vaksinku kurang 1 kali lagi. Huhuu~
Prudential keren nih, udah ada sentra vaksinasi di Bandung juga, warga Bandung jadi makin mudah mendapatkan vaksin. semoga ya disusul di kota-kota besar lainnya juga. biar semakin banyak yang divaksin.
ReplyDeleteAlhamdulillah Prudential gercep banget ya membantu pemerintah dengan membuat sentra vaksin prudential. Ini sangat membantu masyarakat dalam mendapatkan vaksinasi Covid-19 di dekat tempat tinggalnya. Dan saya sepakat banget, meski kasus Covid 19 mulai melandai, vaksinasi seharusnya tetap dilaksanakan dan tetap menjaga prokes.
ReplyDeleteSEmoga dukungan dari Prudential ini makin meningkatkan capaian vaksin bagi seluruh rakyat Indonesia. Semakin cepat semakin baiklah jika semua orang sudah mendapatkan vaksin. Ga mau deh terulang lagi banyak korban berjatuhan seperti yg terjadi saat gelombang kedua menerpa. :(
ReplyDeletePfizer ini khasiatnya lebih bagus dari yang lainnya katanya Mbak?
ReplyDeleteNamun, sejauh ini ada teman yang habis vaksin juga merasakan sama dengan yang saya rasakan meskipun berbeda
Dan salut sama Prudential yang peduli dengan mengadakan sentra vaksin
Keren banget ini Prudential memfasilitasi program vaksinasi. Semoga dengan berjalannya program ini, pandemi segera berakhir dan kita bisa lagi menjalani kehidupan dengan normal.
ReplyDeleteSenang sekali perusahaan-perusahaan besar seperti Prudential ikut serta membantu program akselerasi vaksinasi pemerintah. Dan tentuny tetap gratis karena bersama Dinkes.
ReplyDeleteSemoga kita segera bisa bebas dari pandemi ini...
Prudential Indonesia, selama ini saya mengenalnya sebagai perusahaan asuransi. keren deh, ikut berpartisipasi dengan memberikan vaksin pada masyarakat hingga 41 ribu dosis.
ReplyDeletewah ada fasilitas baru ya dari Pru saat pandemi ini. Program vaksin memang harus terus dilaksanakan sampai seluruh warga bener-benar mendapatkannya. semoga setelah ini semua akan kembali seperti sedia kala
ReplyDeleteInisiatif yg keren dari prudential , masalah vaksin agar merata memang harus bahu membahu antara pemerintah dan swasta
ReplyDeletekalau di pulau jawa, banyak ya gerai vaksin dari swasta. di daerah hanya ada dari pemerintah. walhasil, kalau mau vaksin harus ke rs atau puskesmas
ReplyDeleteTerima kasih telah berkunjung dan berkomentar dengan baik TANPA link hidup di kolom komentar. Dan cukup pakai Url blog saja ya teman-teman di ID namanya.